Thursday, October 22, 2015

CONTOH AFIKSASI (Sufiks, Prefiks, Konfiks, Infiks dan Kombinasi Afiks)

Halo sobat kali ini kita kita akan membahas materi afiksasi. Afiksasi adalah sesuatu yang terjadi dalam pembentukan nomina. Adapun disini saya akan memberikan contoh dari berbagai afiksasi yang terjadi, diantaranya yaitu: sufiks, prefiks, konfiks, infiks, dan kombinasi afiks. Berikut bisa sobat simak berbagai contoh kalimat dari afiksasi yang akan saya berikan dibawah ini.
contoh afiksasi

Pengertian Afiks
Sebelum saya memberikan contoh dari afiks, tentunya kalian harus tau dulu apa itu afiks. Pengertian afiks yang saya kutip dari wikipedia adalah Afiks atau imbuhan adalah bunyi yang ditambahkan pada sebuah kata - entah di awal, di akhir, di tengah, atau gabungan dari antara tiga itu - untuk membentuk kata baru yang artinya berhubungan dengan kata yang pertama.

Sufiks
Sufiks merupakan kata imbuhan yang biasanya berada didepan kata dasar. Sufiks: -an, -at, -si, -ika, -in, -ir, -ur, -ris, -us, -isme, -is, -isasi, -isida, -ita, -or, dan -tas.

Contoh kalimat sufiks:
  1. Buka bacaan yang dibawa Usma itu milik Zia.
    (verba [V] a nomina [N]).
  2. Agus sangat menyukai asinan yang dibeli ibu.
    (Adjektiva [A] a nomina [N]).
  3. Hotman Paris adalah seorang kritikus politik yang terkenal.
    (nomina [N] a nomina [N]).
Prefiks
Prefiks adalah kata imbuhan atau afiksasi awalan. Prefiks: ke-, pe-, dan se-.

Contoh kalimat prefiks:
  1. Agus terpilih sebagai ketua panitia kurban.
    (Adjektiva [A] a nomina [N]).
  2. Pedagang batu tahun ini sangat laku keras.
    (verba [V] a nomina [N]).
  3. Budi sekelas dengan Iman.
    (nomina [V] a nomina [N]).
Konfiks
Konfiks merupakan kata imbuhan atau afikasi  yang terdapat pada awalan dan akhiran dari kata dasar. Konfiks: ke-an, pe-an, dan per-an.

Contoh kalimat konfiks:
  1. Pengaturan jam kerja telah ditetapkan dalam undang-undang.
    (verba [V] a nomina [N]).
  2. Pertunjukan sulap itu berhasil menarik banyak perhatian.
    (verba [V] a nomina [N]).
  3. Kekayaan Haji Soleh sudah tidak terhitung lagi jumlahnya.
    (Adjektiva [A] a nomina [N]).
Infiks
Infiks merupakan kata afiksasi sisipan atau yang berada pada tengah kata dasar. Infiks: -el- dan -er-.

Contoh kalimat infiks:
  1. Rafi dan Ahmad sedang asyik bermain gelembung sabun.
    (Adjektiva [A] a nomina [N]).
  2. Telunjuk ayah tergores gergaji saat memotong kayu.
    (verba [V] a nomina [N]).
  3. Seruling milik Ahmad terbuat dari bambu.
    (nomina [N] a nomina [N]).
Kombinasi Afiks
Kombinasi afiks merupakan kombinasi dari afiks-afiks yang telah saya jelaskan diatas. Kombinasi afiks: pemer-, keber-an, kese-an, keter-an, pember-an, penye-an, perse-an, dan perseke-an.

Contoh kalimat kombinasi afiks:
  1. Keberhasilan harus diraih dengan usaha yang keras.
    (dari bentuk ber- + dasar [D]).
  2. Keterlibatan Jayus dalam kasus narkoba membuat ia sakau.
    (dari bentuk ter- + dasar [D]).
  3. Daerah kumuh perlu dipugar untuk penyerasian dengan daerah sekitarnya.
    (dari bentuk menye-kan).

No comments:

Post a Comment